08 October 2005

Motorola A925

Beberapa minggu yang lalu aku membeli Motorola A925, awalnya aku mau cari audiovox yang murah-meriah, tapi karena satu dan lain hal, antara lain saat diinject fren signalnya tidak keluar, jadinya aku ambil yang motorola. Awalnya sempat kecewa dengan symbian, soalnya dari dulu hingga kini belum pernah make symbian. Hanya, karena motorola a925 termasuk hp yang amat lengkap fiturnya, maka itu menjadi hiburan. Setelah beberapa hari, ternyata banyak aplikasi (gratis) yang ada di internet, lumayanlah, nggak jadi kecewa.

Secara singkat, a925 memiliki fungsi hp dan pda, sudah mendukung 3G (huruf 3 di hp bukan berarti 3G, tapi nama perusahaan Three), termasuk video call, dan juga ada GPSnya. Secara umum, jika aplikasinya lengkap, a925 amat menyenangkan.

Yang agak mengecewakan, prosesornya masih 168 Mega, sedangkan rata-rata PDA sudah 200-an mega, batere yang boros, dan handwritingnya yang amat minimal, lain dengan pocket PC atau bahkan Palm yang kuno itu. Ada beberapa aplikasi yang fungsinya menutup kekurangan itu, tapi hasilnya tidak begitu memuaskan. Mungkin karena trial?

Sejak memakai a925, sekarang aku rajin cari ebook, antara lain ada di www.blackmask.com dan www.memoware.com

Lumayan, sambil nunggu buka puasa, aku bisa membaca-baca file-file HTML, atau Office, atau PDF sambil mendengar musik, tanpa harus menyalakan komputer/laptop. Atau menambah pahala dengan membaca pocketQuran.

3 tanggapan:

Anonymous said...

mas solih...
aku mo tanya nih..
aku kan baru dapet a925 dari seorang rekan yg baru aja pulang TKI di it sana..
Trus piye yo carane ben hp kuwi iso dinggo neng ina...
kalo butuh software, nyari yg free dimana..

thanks
towetz
di lampung

Anonymous said...

oh iya alamat emailku
towetz_aja@yahoo.com

thanks lagi,
towetz

Anonymous said...

maaf Mas di tempat sampean ada yang jual batrenya ndak?? plz kirimin saya email : irul@godonk.com klo di kota mas ada batrenya soale hape saya batrenya drop dan saya cari di kota saya tidak ada yang menjualnya Mas.. thx atas perhatianya